Valuasi Merger dan Akuisisi

Menyediakan analisis dan perhitungan nilai wajar atas perusahaan, saham, atau aset yang terlibat dalam transaksi Merger & Akuisisi, sebagai dasar penentuan harga transaksi, evaluasi kewajaran, dan kebutuhan pelaporan internal maupun eksternal.

Manfaat bagi Klien

Melalui Layanan Valuasi Merger & Akuisisi, klien memperoleh:

  1. Dasar penentuan harga transaksi yang objektif dan terukur
  2. Justifikasi nilai yang kuat untuk negosiasi dan pengambilan keputusan
  3. Transparansi atas asumsi dan risiko valuasi
  4. Dokumentasi valuasi yang dapat digunakan untuk kebutuhan manajemen, pemegang saham, dan auditor
  5. Pengurangan risiko kesalahan penilaian dalam transaksi strategis

Ruang Lingkup dan Aktivitas Valuasi

  1. Penilaian Nilai Wajar Perusahaan dan Saham
    Penentuan nilai enterprise value dan equity value atas perusahaan target atau perusahaan yang melakukan merger.
  2. Penerapan Metodologi Valuasi
    Penggunaan pendekatan valuasi yang relevan sesuai karakteristik bisnis dan tujuan transaksi, antara lain:
        – Discounted Cash Flow (DCF)
        – Perbandingan Perusahaan Sejenis (Guideline Public Company Method)
        – Transaksi Pembanding (Precedent Transaction Method)
        – Pendekatan Aset (jika relevan)
  3. Review dan Penyesuaian Proyeksi Keuangan
    Analisis kelayakan asumsi proyeksi keuangan, termasuk pendapatan, biaya, belanja modal, dan arus kas.
  4. Penentuan Asumsi Kunci Valuasi
    Perhitungan tingkat diskonto (WACC), tingkat pertumbuhan, serta asumsi ekonomi dan bisnis yang digunakan dalam valuasi.
  5. Normalisasi dan Penyesuaian Keuangan
    Penyesuaian atas laporan keuangan historis dan posisi keuangan, termasuk kas, utang, item non-operasional, dan transaksi one-off.
  6. Analisis Struktur Kepemilikan dan Premium/Discount
    Penentuan nilai per saham dengan mempertimbangkan struktur kepemilikan, kontrol, minority interest, serta premi atau diskon yang relevan.
  7. Analisis Sensitivitas dan Skenario
    Uji sensitivitas terhadap perubahan asumsi utama untuk memahami rentang nilai dan risiko valuasi.
  8. Penyusunan Laporan Valuasi
    Penyusunan laporan valuasi yang komprehensif, terdokumentasi dengan baik, dan dapat dipertanggungjawabkan sesuai standar penilaian yang berlaku.

 

Bagaimana kami dapat membantu anda?

[fluentform id=”26″]